mencuri dalam solat

✨ Nabi shollallohu ‘alaihi wa sallam pernah menyabdakan (yang artinya):⠀
ㅤㅤ⠀
۞ “Sungguh ada orang yang telah sholat 60 tahun, tapi tidak ada satupun sholatnya yang diterima,⠀
(karena) kadang dia menyempurnakan ruku’nya tapi tidak menyempurnakan sujudnya,⠀
kadang pula dia menyempurnakan sujudnya tapi tidak menyempurkan ruku’nya..”⠀
[Dihasankan oleh Syeikh Albani dalam Assilsilah Ash-shohihah 6/81].⠀
ㅤㅤ⠀
___
ㅤㅤ⠀
Sungguh kita perlu melihat diri kita masing-masing,⠀
sudahkah sholat kita sesuai dengan tuntunan Nabi shollallohu ‘alaihi wa sallam..?⠀
Sudahkah sholat kita memenuhi syarat dan rukunnya..?⠀
ㅤㅤ⠀
Mungkin juga kita perlu bertanya kepada orang lain yang mumpuni agamanya,⠀
sudahkan sholat kita baik menurut pandangan dia…⠀
karena bisa jadi kita merasa sholat kita sudah baik dan benar, tapi ternyata masih belum lurus sesuai aturannya.⠀
ㅤㅤ⠀
Ingatlah bahwa sholat adalah amalan ibadah yang sangat urgen dalam hisab di hari kiamat nanti,⠀
hal ini telah ditegaskan oleh Nabi shollallohu ‘alaihi wa sallam dalam sabda beliau (yang artinya):⠀
ㅤㅤ⠀
۞ “Amalan seorang hamba yang pertama kali dihisab pada hari kiamat nanti adalah shalat;⠀
apabila baik shalatnya,⠀
akan baik pula amal-amal dia yang lainnya,⠀
tapi apabila rusak shalatnya,⠀
akan rusak pula amal-amal dia yang lainnya..”⠀
[Assilsilah Ash-Shahihah 3/343].⠀

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *