Karena keindahan itu dilahirkan sebagai bagian dari pribadimu maka janganlah menghiasinya dengan kebencian dan amarah yang tak dapat kau kendalikan,sebab mereka seperti benalu tumbuhan keburukan yang menghisap seluruh potensi positif yang ada padamu.

Kebencian….
😊hanya akan membawamu pada kemarahan,
😊hanya membuatmu melihat kesalahan orang lain
😊hanya menaikkan sifat egomu semakin tinggi
😊hanya menjadikanmu seorang yang pendendam
😊hanya mengikat pembenaran sebagai kebenaran dalam versimu

Tetapi ….

Cintalah yang bisa menghancurkan semua itu menjadi kepingan kasih, kepedulian,kepekaan, toleransi, kerendahan hati, ketulusan, kesabaran,ketegaran dan banyak kebaikan lain yang tercatat sebagai ritme kehidupan

Kebencian dan cinta hanya berbatas benang basah…sebagaimana orang yang kamu sayangi ia-pun juga bisa menyakitimu

Yang pasti tetap milikilah rasa cinta kasih itu sebagai alas dasar hatimu, niscaya rasa benci akan undur diri karena ia tak sanggup melawan dahsyatnya kekuatan cinta

Kunci menjalani hidup ada pada hatimu apakah akan kamu isi dengan kebencian …… atau penuhi hati dengan cinta, terlebih cintaNYA…genggam dan biarkan cintaNYA memenuhi ruang hatimu .

LeoneL.YT

Selamat Malam
Selamat Beristirahat

Sumber Facebook : Motivasi Hidup & Kebaikan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *